PENGERTIAN
Power suplay adalah
perangkat keras yang berfungsi untuk menyuplai tegangan langsung kekomponen dalam
casing yang membutuhkan tegangan, misalnya motherboard, hardisk, kipas, dll.
Input power suplay berupa
arus bolak-balik (AC) sehingga power
suplay harus mengubah tegangan AC menjadi DC (arus searah), karena
hardware komputer hanya
dapat beroperasi dengan arus DC. Power
soplay berupa kotak yang umumnya diletakan dibagian belakang atas
casing.
FUNGSI POWER SUPLAY
dalam komponen komputer sangat vital, karena power
supply merupakan pembagi arus untuk semua perangkat khususnya motherboard.
Power Supply berfungsi untuk mengubah tegangan dari arus AC menjadi tegangan
DC, itu di karenakan hardware di dalam komputer hanya dapat beroperasi dengan
arus DC.
Pengertian dari power supply adalah sebuah perangkat yang terdapat di dalam CPU yang berfungsi untuk menyalurkan arus listrik ke berbagai peralatan komputer. Fungsi power supply yang kurang baik/rusak dapat menghasilkan tegangan DC yang tidak rata dan banyak riaknya (ripple). Jika digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama akan menyebabkan kerusakan pada komponen computer, misalnya Harddisk.
Pengertian dari power supply adalah sebuah perangkat yang terdapat di dalam CPU yang berfungsi untuk menyalurkan arus listrik ke berbagai peralatan komputer. Fungsi power supply yang kurang baik/rusak dapat menghasilkan tegangan DC yang tidak rata dan banyak riaknya (ripple). Jika digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama akan menyebabkan kerusakan pada komponen computer, misalnya Harddisk.
Cara
kerja power supply
Power Supply mengubah daya standar
yaitu 120 volt menjadi sebuah bentuk aliran listrik yang dapat digunakan oleh
komputer Anda. Biasanya, motherboard, adapter card, dan disk drive membutuhkan
daya sedikitnya 5 volt, kipas pendingin atau cooling membutuhkan 12 volt.
Pasokan listrik juga mempengaruhi
komputer apalagi pada saat booting. Karena power supply mengirim aliran listrik
ke motherboard dan memastikan bahwa sistem memiliki daya yang cukup untuk
beroperasi dengan benar.
Kipas utama dari power supply anda
juga sangat penting karena power supply pun harus menjaga suhu komputer. Dan
selalu anda periksa juga kipas pendingin power supply karena itu menarik udara
melalui lubang angin lalu keluar dari lubang di bagian belakang power supply.
Oleh karena itu, sebelum PC dihidupkan pastikan aliran udara power supply bagus
dan tidak ada debu yang menempel.
Produsen power supply rekomendasi saya adalah :
1. Corsair
2. Musscle Power
3. Enermax
4. Cooler Master
5. Silverstone
6. Seasonic
7. Cougar
8. Tagan
Jenis konektor pada power supply :
1. Konektor 20/24 pin ATX Motherboard.
Digunakan untuk mensuplly tegangan ke motherboard. Pada Motherboard versi lama digunakan Konektor ATX 20 pin, sedangkan Motherboard yang sekarang / terbaru sudah menggunakan konektor ATX yang 24 pin. Untuk konektor ATX 24 pin pada dasarnya merupakan konektor ATX 20 pin ditambah dengan konektor 4 pin, sehingga kedua konektor ini bisa digabungkan atau dilepas sesuai dengan motherboard yang kita pakai.
2. ATX 4 pin connector
Digunakan sebagai penyedia supply tegangan untuk Processor kelas Intel Pentium IV. Jadi pada Pentium 4 kebawah, konektor ini tidak perlu digunakan.
3. 4 Pin Peripherial Power Connector / Molex Connector
Digunakan sebagai supply tegangan untuk berbagai hardware seperti Hardisk IDE, CD ROM Drive dan Kipas Casing komputer.
4. SATA Power Connector
Digunakan untuk mensupply tegangan untuk komponen hardware yang menggunakan interface SATA seperti Hardisk SATA dan CD/DVD ROM SATA.
5. Floppy Drive Connector / Berg Connector
Konektor ini khusus digunakan untuk Floppy Drive atau pun external audio card. Karena penggunaan Floopy Drive sekarang sangat jarang, maka konektor ini jarang digunakan.
6. 6 pin PCI-E connector
Konektor ini digunakan untuk memberikan tegangan pada yang terdapat pada beberapa graphic Card yang menggunakan slot PCI Express.
Jenis power supply :
Power supply AT
Power supply yang memiliki kabel power yang dihubungkan ke motherboard terpisah menjadi dua konektor power (P8 dan P9). Kabel yang berwarna hitam dari konektor P8 dan P9 harus bertemu di tengah jika disatukan.
Pada power supply jenis AT ini, tombol ON/OFF dihubungkan langsung pada tombol casing. Untuk menghidupkan dan mematikan komuter, kita harus menekan tombol power yang ada pada bagian depan casing. Power supply jenis AT ini hanya digunakan sebatas pada era komputer pentium II. Pada era pentium III keatas atau hingga sekarang, sudah tidak ada komputer yang menggunakan Power supply jenis AT.
Ciri utama
- Tombol on/off bersifat manual
- Ketika Shutdown, untuk mematikan mesti menekan tombol CPU
- Kabel daya ke motherboard terdiri atas 2 x 6 pin
- Daya rata-rata di bawah 250Watt
Power suplly ATX
Power Supply ATX (Advanced Technology Extended) adalah jenis power supply jenis terbaru dan paling banyak digunakan saat ini. Perbedaan yang mendasar pada PSU jenis AT dan ATX yaitu pada tombol powernya, jika power supply AT menggunakan Switch dan ATX menggunakan tombol untuk mengirikan sinyal ke motherboard seperti tombol power pada keyboard.
Ciri utama
-Terdiri atas satu set kabel supply ke motherboard yang berjumlah : 20pin atau 20pin + 4pin 24pin + 4pin atau 24pin + 8pin
-Ketika shutdown otomatis CPU mati
- Ada konnector tambahan power SATA (PSU terkini)
-Daya lebih besar untuk memenuhi standar komputasi masa kini
-Efisiensi lebih baik
0 opmerkings:
Plaas 'n opmerking